Mengenal 9 Pondok Pesantren Tahfidz Al Quran di Madura

Mengenal 9 Pondok Pesantren Tahfidz Al Quran di Madura - Selain pondok pesantren yang mengajarkan ilmu ke-Islam-an secara umum, di Madura juga terdapat pondok pesantren yang cukup peduli dengan keberlangsungan Al-Qur’an. Keberlangsungan Al-Qur’an terletak di tangan para hafidz atau penghafal Al-Qur’an. Oleh karena itu, banyak pondok pesantren yang memiliki program khusus bagi santri yang ingin menghafal Al-Qur’an.

Mengenal 9 Pondok Pesantren Tahfidz Al Quran di Madura

Mengenal 9 Pondok Pesantren Tahfidz Al Quran di Madura - Selain pondok pesantren yang mengajarkan ilmu ke-Islam-an secara umum, di Madura juga terdapat pondok pesantren yang cukup peduli dengan keberlangsungan Al-Qur’an. Keberlangsungan Al-Qur’an terletak di tangan para hafidz atau penghafal Al-Qur’an. Oleh karena itu, banyak pondok pesantren yang memiliki program khusus bagi santri yang ingin menghafal Al-Qur’an. Pondok tahfidz atau yang memiliki program untuk para calon hafidz antara lain sebagai berikut :
  1. PP. Al-Amien Prenduan. Terletak di Desa Prenduan, Kec. Pragaan Sumenep, Madura. Pondoknya terletak di pinggir jalan jalur utama akses antar kabupaten. PP. Al-Amien merupakan jenis pondok pesantren modern, tapi juga memiliki program tahfidz.
  2. PP. Annuqayah, Guluk-Guluk Sumenep. Sama halnya dengan PP. Al-Amin, PP. Annuqayah merupakan jenis pondok pesantren modern yang juga menyediakan wadah bagi para santri yang ingin menghafal Al-Qur’an.
  3. PP. Mambaul Ulum Bata-Bata. Pesantren salaf ini selain menyediakan wadah bagi santri yang ingin berkreasi di bidang bahasa dan sastra, juga mewadahi santri yang ingin menjadi pecinta Al-Qur’an.
  4. PP. Darul Ulum Banyuanyar. Merupakan pondok pesantren tertua di Madura yang juga menyediakan wadah bagi santri yang ingin menghafal Al-Qur’an.
  5. PP. Al-Mujtama’, Plak-Pak Pamekasan. Meski tergolong pesantren yang cukup baru di Pamekasan, PP. Al-Mujtama’ juga tak kalah dengan pondok pesantren besar lainnya. PP. Al-Mujtama’ juga siap mendidik para santri yang ingin menjadi hafidz atau hafidzah.
  6. PP. Bustanul Huffadz As-Sa’idiyah, Sampang. Merupakan pondok pesantren yang terletak di Jl. KH. Hasyim Asy’ari No. 42 Sampang. Merupakan pondok yang terletak di pusat Kota Sampang dan memang pondok yang khusus memfasilitasi masyarakat yang ingin menghafal Al-Qur’an. Semua santrinya memang seorang hafidz.
  7. PP. Tahfidzil Qur’an Al-Asror Bangkalan. Terletak di Kampung Keramat, Desa Ujung Piring, Kec.Kota Bangkalan.
  8. PP. Nurul Cholil Bangkalan. Terletak di Jln. KH. Moh. Kholil 3/10 Bangkalan. Pondok modern yang memiliki program tahfidz.
  9. PP. Roudlatul Muta’allimin Al-Aziziyah. Terletak di Sebaneh Bancaran Kota Bangkalan.



Sumber : e-madura.com