Perbedaan Antara Pertamax dan Pertamax Plus

Perbedaan Antara Pertamax dan Pertamax Plus - Beberapa waktu yang lalu di blog ini di tuliskan mengenai apa itu pertalite dan keunggulannya. Dari artikel tersebut dapat disimpulkan penggunaan pertalite memang lebih efektif dari pada premium.
Perbedaan Antara Pertamax dan Pertamax Plus - Beberapa waktu yang lalu di blog ini di tuliskan mengenai apa itu pertalite dan keunggulannya. Dari artikel tersebut dapat disimpulkan penggunaan pertalite memang lebih efektif dari pada premium. Namun ada lagi yang lebih bagus dari pada premium dan pertalite, apa itu ? Yakni Pertamax dan Pertamax Plus. Apa itu pertamax dan pertamax Plus ? Apa saja kelebihannya dari pada bahaan bakar yang lain ? 

Perbedaan Antara Pertamax dan Pertamax Plus

Pertamax

Pertamax merupakan bahan bakar kendaraan bermotor yang dihadirkan dalam rangka menggantikan Premix. Premix merupakan bahan bakar kendaraan bermotor yang dapat membahayakan lingkungan, karena itulah pemerintah menggantinya dengan Pertamax. Dalam Premix ditemukan kandungan senyawa MTBE yang tidak baik untuk lingkungan, maka dari itu diganti oleh pertamax ini. Pertamax direkomendasikan kendaraan yang sudah menggunakan teknologi injeksi.

Dari segi harga memang pertamax lebih mahal daripada pertalite dan premium. Namun bagi pemilikk kendaraan bermotor yang menginginkan mesin kendaraannya awet maka direkomendasikan untuk menggunakan pertamax. Berikut ini beberapa keunggulan pertamax :
  • Memiliki RON yang lebih tinggi daripada bahan bakar kendaraan yang lain, kecuali Pertamax Plus. Nilai RON Pertamax 92 sedangkan pertalite dan permium masih RON 90 ke bawah.
  • Karena nilai RON yang di atas 90 maka pertama memiliki tingkat detonasi yang cenderung stabil. Hal ini bermanfaat saat pembakaran pada mesin yang dapat mencegah kerusakan pada mesin
  • Gas yang dihasilkan dari pertamax lebih aman, Gas COX Carbon Oniksida (COX) dan Niterogen Oksida (NOX) yang dihasilkan lebih sedikit.

Pertamax Plus

Dari segi namanya saja maka kita dapat ambil kesimpulan bahwa pertama Plus merupakan bahan bakar kendaraan yang lebih istimewa daripada pertamax. Memang demikian, pertamax plus merupakan bahan bakar kendaraan yang telah memenuhi standar International World Wide Fuel Charter (IWWFC). Dengan kualitas yang ditawarkan, tentu saja harga Pertamax Plus jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan bahan bakar minyak jenis lainnya. Seperti apa sih keunggulan pertamax plus ini? Monggo disimak :
  • Pertamax memiliki nilai RON yang lebih tinggi dibandingkan dengan Pertamax, yakni RON 95.
  • Dengan nilai RON yang lebih tinggi dari Pertamax, maka  hasil pembakaran mesin yang dihasilkan oleh Pertamax Plus lebih optimal dibandingkan dengan Pertamax.
  • Bahan bakar dengan oktan yang rendah, seperti Premium, maka cenderung akan meninggalkan kerak atau kotoran yang bisa menyumbat injektor mesin kendaraan. Nah, penggunaan Pertamax Plus dapat membersihkan timbunan kotoran dan kerak pada bagian tersebut. Dengan bersihnya injektor dan mesin kendaraan, maka tentu saja performa kendaraan akan menjadi lebih optimal.
  • Pertamax Plus mampu melarutkan air dalam tangki bahan bakar kendaraan, sehingga bisa mencegah korosi dan karat di bagian tersebut.
  • Kandungan Gas Carbon Oniksida (COX) dan Niterogen Oksida (NOX) yang dihasilkan oleh pembakaran mesin yang menggunakan Pertamax Plus jauh lebih rendah jika dibandingkan dengan bahan bakar minyak jenis lainnya.

Bagaimana ? Sudahkah anda menggunakan pertamax dan pertamax plus ? Setelah mencoba rasakan perbedaan jika menggunakan bahan bakar biasa dengan pertamax dan pertama plus ya...